BOGOR (MWC) – Menjelang Konferenci Cabang (Konfercab) NU Kabupaten Bogor yang akan digelar pada 26-28 April 2025, muncul nama kandidat kuat yang digadang-gadang akan menjadi Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bogor.
Dr.H Syamsul Rizal Mz, S.H.I., M.Pd.I. atau yang akrab disapa Gus Rizal, disebut-sebut calon kuat Ketua PCNU Kabupaten Bogor. Sosok Gus Rizal tersebut sengaja dimunculkan dan didukung oleh sebagian besar Ketua Tanfidz MWC NU se Kabupaten Bogor. Munculnya adik dari alm.KH Burhanuddin Marzuki (Ketua PCNU Kota Depok selama 2 periode 2003-2013) sebagai kandidat kuat Ketua PCNU Kabupaten Bogor tersebut dilatarbelakangi oleh beberapa alasan.
Pertama, sebagian besar Ketua Tanfidz MWCNU Kabupaten Bogor menginginkan sosok ketua muda yang energik lagi inklusif. Kedua, kemandirian di bidang ekonomi, Kesehatan dan pendidikan belum optimal. Ketiga, menginginkan sistem pengelolaan organisasi yang bermutu, relevan, transparan dan akuntabel.
Berikut ini profil singkat Gus Rizal. Nama lengkap Dr.H Syamsul Rizal Mz, S.H.I., M.Pd.I. lahir di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Juli 1984. Semenjak menikah ia berdomisili di Kecamatan Leuwiliang, yang kemudian ia diamanahi untuk menjadi Ketua Tanfidz MWC NU Kecamatan Leuwiliang Bogor selama dua periode sampai sekarang.
Doktor lulusan S3 UIKA Bogor ini, selain tercatat sebagai pengurus ISNU dan RMI NU Kabupaten Bogor, ia menjadi dewan pertimbangan MUI Kecamatan Leuwiliang dan kesehariannya mengurus Pesantren Ummul Quro Al-Islami juga sebagai Wakil Rektor I di Institut Ummul Quro Al-Islami (IUQI) Bogor.
Sebagai calon ketua PCNU, Gus Rizal mempunyai mimpi besar sebagaimana yang diimpikan sebagian besar Ketua Tanfidz MWC NU Kabupaten Bogor untuk memperkuat dan mengembangkan Ormas Islam terbesar di Indonesia ini. Berikut visi-misinya.
VISI
Menjadikan jami’yah NU kabupaten. Bogor berdikari, progresif, dan bermartabat serta berperan aktif dalam menciptakan masyarakat yang berperadaban berdasarkan nilai-nilai aswaja an-nahdiyah.
MISI
Gerakan kemandirian NU dalam pembangunan panca program ekonomi, Sumber Daya Manusia (SDM), kaderisasi dan teknokrasi profesional.
Pancaprogram adalah lima program utama dan prioritas dalam lima tahun ke depan.
1. Membangun kemandirian ekonomi, pendidikan dan kesehatan ummat.
2. Peningkatan kualitas SDM pesantren dan lembaga pendidikan.
3. Pengembangan dan peningkatan MWC NU melalui NU Bogor Award dan program lainnya.
4. Penguatan kaderisasi dan harakah aswaja an-nahdiyah berjenjang.
5. Peningkatan teknokrasi dan profesionalisme.
By: Ahmad Idhofi